Rechercher dans ce blog

Thursday, May 25, 2017

Harga HP Oppo A77, Review dan Spesifikasi 2017

Zones Pedia - Produk Oppo saat ini sedang menyaingi produk-produk lainnya. Oppo juga terus mendobrak naik ke deretan smartphone terbaik di dunia teknologi smartphone. Oppo kini berhasil mengalahkan Produk ternama seperti SONY, HTC, LG dan yang lainnya dengan jumlah penjualan smartphone sangat besar. Prestasi yang diraih oleh Oppo ini tidak lepas dari inovasi Oppo sendiri dalam menciptakan smartphone terbaik yang memiliki kemampuan kamera terbaik untuk kamu yang suka narsis. Salah satu produk keluaran terbaru nya adalah Oppo A77. Smartphone ini akan meneruskan kesuksesan Oppo F1s yang membawa kemampuan kamera yang sama.
Harga HP Oppo A77, Review dan Spesifikasi 2017
Yang paling membedakan antara Oppo A77 dan Oppo F1s adalah pada bagian layarnya. Di smartphone ini sudah memakai layar Full HD 1080 x 1920 pixels yang dibentangkan seluas 5.5 inchi. Layar tersebut memakai panel IPS Display yang memiliki kerapatan 401 ppi dan kemungkinan sudah dilindungi lapisan kaca Corning Gorilla Glass. Dari pada itu, Tersedia pula teknologi 2.5D yang membuat tepian layar Oppo A77 terlihat melengkung dan memberikan kesan HP ini menjadi Prium Smartphone.

Biar lebih berkesan ala premiumnya, Oppo membalut smartphone ini dengan Full Metal Body yang dipercantik tombol home dengan sensor pemindai sidik jari atau yang biasa disebut finger print didalamnya. Namun, Smartphone ini masih belum menggunakan OS Andorid terbaru yaitu Android Nougat. Akan tetapi, kita akan di sediakan antar muka atraktif dan memiliki banyak banyak fitur yang mereka sebut dengan nama ColorOS. Selain itu, Tersedia pula baterai berkapasitas 3.200 mAh yang ditanam dibalik body metal pada smartphone Oppo ini sama halnya dengan Xiaomi ternyata yaitu pada baterainya sama-sama ditanam.
Review dan Spesifikasi Oppo 2017

Smartphone Oppo A77 ini memiliki kapasitas baterainya yang lebih besar dibandingkan Oppo F1s. Namun sangat disayangkan smartphone ini belum dilengkapi fitur Fast Charging sob. Agar menutupi kekurangan smartphone Oppo tersebut. Oppo menghadirkan Chipset Mediatek MT6750T yang terintegrasi pada prosesor Octa Core 1.5 Ghz Cortex-A53 dan GPU Mali-T860MP2. Perfomanya cukup tepat, Sehingga bisa diandalkan untuk multitasking banyak aplikasi dan bermain games terbaru dengan sangat lancar baik itu game ukuran kecil hingga ukurang besar. Keunggulan lainnya adalah pada bagian RAM, Smartphone ini memiliki Kapasitas RAM 4 GB.

Kemudian, Kapasitas RAM smartphone ini sangat besar, dan ditunjang oleh memori internal 64 GB yang nantinya bisa kita perluas dengan menambahkan microSD mencapai 256 GB. Berbekal media penyimpanan besar. Pastinya, kita bisa menginstall banyak aplikasi dan game kedalamnya. Namun kita tidak bisa menggunakan memori eksternal apabila memakai fitur Dual Sim. Kenapa ? Pasalnya Oppo A77 memakai slot sim hybrid yang membuat kita berkorban untuk memilih memakai memori eksternal / Dual Sim.

Harga, Review dan Spesifikasi Oppo A77 2017

Akan dipastikan harga Oppo A77 di Indonesia akan cukup mahal sob. Pasalnya smartphone ini memiliki kamera depan beresolusi 16 Mega Pixels (MP) dengan apertire f/2.0 dan sensor berukuran 1.12 um. Camera Oppo A77 sangat cocok digunakan untuk berfoto selfie hingga auto focus membuat objek menjadi jernih dan seperti kamera DSLR. Karena ditunjang oleh sensor beresolusi tinggi dan beragam fitur untuk mempercantik wajah dan mencerahkan kulit ketika berselfie, Selain itu, Pada kamera depannya juga bisa kita pakai merekam video hingga resolusi Full HD 1080p@30FPS.

Kita beralih kebagian belakang smartphone Oppo A77. Pada bagian belakangnya mengandalkan kamera 13 MP dengan aperture f/2.2 Tersedia fitur Phase Detection Auto Focus yang membuat smartphone ini mampu mengambil foto yang tajam dan jernih loh sob. Tak ketinggalan pula fitur LED Flash akan mengurangi noise ketika mengambil foto pada low light. Walaupun harga Oppo A77 cukup mahal, Sayangnya smartphone ini belum bisa merekam video 4K, Sehingga hanya sebatas video Full HD 1080@30Fps.
Harga Smartphone Oppo A77
Harga Oppo A77 yang dibandroll melebihi 3 Juta Rupiah membuatnya memiliki fitur konektivitas cukup lengkap. Kita bisa berkomunikasi dengan dua nomor berbeda. Berkat fitur dual sim hybrid yang terpasang pada smartphone ini. Lalu ada pula teknologi 4G LTE yang bisa diandalkan untuk mengakses internet secara cepat ketika kita Streaming, Browsing ataupun bermain game online. Disisi lain, Tersedia pula fitur Wi-Fi, GPS Bluetooth dan port MicroUSB 2.0.
Spesifikasi Keterangan
Tipe Layar Material : Metal
Tipe : IPS Capacitive Touchscreen, 16 M Colors
Ukuran : 5.5 Inches, 1080 x 1920 pixels (~401 ppi pixel density)
Proteksi : 2.5D Corning Gorilla Glass
Dapur Pacu OS : Android OS, v6.0 (Marshmellow) / ColorOS 3.0
Memori Internal : 64 GB
Memori Eksternal : MicroSD, Upto 256 GB (Uses SIM 2 slot)
Chipset : Mediatek MT6750T
Processor : Octa-Core 1.5 Ghz Coretex-A53
GPU : mali T860MP2
Sensor : Fingerprint, Accelerometer, Proximity compass
Konektifitas Sim Card : Dual Sim
Internet : HSPA/2G/3G, 4G LTE
Nirkabel : Wi-Fi 802.11 a/b/g/n, Dual-band, Wifi direct, Hostpot, Bluetooth v4.1
GPS : A-GPS, Glonass
USB : MicroUSB V2.0, USB On-the-go
Kamera Belakang Resolusi : 13 MP, Phase Detection Auto Focus, LED Flash, Aperture f/2.2
Video : 1080p@30fps
Kamera Depan Resolusi : 16 MP, Aperture f/2.0, 1.12 um pixel size, 1080p
Baterai Kapasitas : Non-Removable Li-lion 3200mAh

Mungkin cukup sekian review diatas mengenai Smartphone Oppo A77 terbaru 2017. Smartphone Oppo ini sangat cocok buat kamu yang suka selfie dan menginginkan hasil selfie kamu menjadi lebih bagus dan HD walau dalam keadaan low light sekalipun. Harga HP Oppo A77, Review dan Spesifikasi 2017 : http://ift.tt/2qng7J1

No comments:

Post a Comment

Search

Featured Post

A New Cafe, Cocktail Bar, Sports Pub, and Pickleball Destination Is Opening in Far South Austin - Eater Austin

takanadalagi.blogspot.com Two new sibling bars are opening in far south Austin sometime this year. There’s cafe and cocktail bar Drifters S...

Postingan Populer